Thursday, March 26, 2015

Profil Dal Shabet 2016

Dal Shabet atau DalShabet merupakan girlband asal Korea Selatan yang bernaung dibawah label Happy Face Entertainment. Dal Shabet terdiri 6 member yaitu Serri, Ah Young, Jihul, Wohee, GaEun dan Subin. Mereka debut pada tanggal 3 Januari 2011 dengan album mini pertama ‘Supa Dupa Diva’. sementara debut panggungnya di Mnet M!Countdown tiga hari kemudian. Sukses dengan albumnya, merekanpun mengeluarkan album mini ke-2 berjudul ‘Pink Rocket’ pada bulan April.  Kemudian, pada bulan Agustus grup ini kembali melucurkan album mini ke-3 berkudul ‘Bling Bling’.

Awal tahun 2012 mereka kembali mengeluarkan mini album ke-4 berjudul ‘Hit U’. Mereka promosi di Mnet M!Countdown pada tanggal 26 Januari. Sedangkan MV dan  EP baru dirilis keesokan harinya. Sebelum album studionya keluar pada bulan Juni, pihak label mengumumkan bahwa Viki (member asli) resmi keluar dari Dal Shabet. Ia resmi keluar pada tanggal 23 Mei karena ingin fokus bersolo karir. Dia digantikan member baru bernama Wohee sebelum albumnya keluar. Akhirnya pada tanggal 6 Juni Album studio pertama mereka berudul ‘BANG BANG’ sekaligus memperknalkan anggota barunya. Empat bulan kemudian, mini album ke-5nya keluar dengan judul ‘Have, Don’t Have’.

Pada tanggal 20 Juni 2013, Dal Shabet comeback dengan mini albumnya ke-6, diberi nama ‘Be Ambitious’. Di album ini mereka sedikit mengalami masalah dalam hal lirik karena mengandung hal yang berbau se*sual. Namun pihak label segera mengatasinya.

Bulan Desember 2013, Happy Face mengumumkan bahwa Dal Shabet akan comeback pada tanggal 8 Januari 2014. Sebelum comeback mereka mengikuti acara reality bertajuk ‘Real Men’. Selesai mengikuti acara tersebut, akhirnya album mini ke-7 ‘B.B.B’ dikelurkan. Ditahun ini pula, salah satu membernya yaitu Subin mobilnya mengalami kecelakaan setelah shoting. Mobil yang ditumpanginya mengelamai kecelakaan di Busan saat mau kembali ke Seoul.

Seusai pemulihan cedera yang dialami Subin pada tahun 2014, akhirnya mereka comeback dengan album mini ke-8. Album mini tersebut diberi judul ‘Joker Is Alive’ dimana lagu ‘Joker’ adalah lagu pemimpinya. Dipenghujung akhir tahun 2015, Dal Shabet harus kehilangan 2 anggotanya yaitu Gaeun dan Jiyul. Kedua member tersebut keluar lantaran kontranknya dengan pihak label sudah berakhir dan mereka tidak memperpanjang kontraknya lagi. Dal Shabet dirumorkan akan comeback pada awal tahun 2016 dengan 4 member saja.

Setelah kehilangan dua membernya dan tidak menambah anggota baru, Dal Shabet comeback dengan lagu “Someone Like U”. Lagu tersebut merupakan bagian dari album mini ke-9 ‘Naturalness’ yang dirilis pada tanggal 5 Januari 2016. Kemudia pada tanggal 29 September, mereka kembali dengan album mini kesepuluhnya bertajuk FRI. SAT. SUN.

Dal Shabet
Dal Shabet "FRI. SAT. SUN"

Nama Grup : Dal Shabet (달샤벳)
Label  : Happy Face Entertainment
Jumlah Anggota : 4 Orang
Mantan Anggota : 3 Orang
Debut : 3 Januari 2011
Fansclub : Darling

Mantan Anggota :
Viki / 비키 (2011-2012)
Kaeun / 가은 (2011-2015)
Jiyul / 지율 (2011-2015)

Member Dal Shabet :

Serri
Serri

Nama Asli : Park Mi Yeon / 박미연
Nama Panggung : Serri / 세리
Tanggal Lahir : 16 September 1990
Tempat Lahir : Guri, Gyeonggi, Korea Selatan
Posisi : Leader, Lead Vocal, Main Rapper Lead Dancer
Tinggi : 165 cm
Berat : 48 kg
Tipe Darah : B
Agama : Katolik
Instagram : @shabet_serri
Twitter : @shabet_Serri

Fakta Serri :
  1. Serri lahir di Guri, Gyeonggi
  2. Pendidikan: Dongduk Women’s University
  3. Serri menadi leader pada pertengahan 2012 menggantikan Viki yang keluar di grup
  4. Sejak kecil Serri belajar aerobic, tari pop, hip hop dan jazz
  5. Dia merupakan pesenam profesional
  6. Serri pernah memenangkan medlai emas dalam kompetisi aerobic nasional
  7. Makanan favoritnya adalah ayam
  8. Tipe idealnya U-Kwon Block B
  9. Serri punya kakak
  10. Kebiasaan uniknya yaitu makan garam ketika sedang bosan
  11. Dia adalah teman baik Han Groo dan Jisoo Tahiti
  12. Serri pernah menjadi cameo di drama Dream High, Roller Coster Seaseon 3 dan Yo Who Came From the Stars
  13. Nama fansclubnya adalah Serrisistable

Ah Young
Ah Young

Nama Asli : Cho Ja Young / 조자영
Nama Panggung : Ah Young / 아영
Tanggal Lahir : 26 Mei 1991
Tempat Lahir : Seoul, Korea Selatan
Posisi : Vocal, Visual
Tinggi : 166 cm
Berat : 47 kg
Tipe Darah : O
Instagram : @a_young91
Twitter : @shabet_Ayoung

Fakta Ah Young :
  1. Ah Young asli dari Seoul
  2. Pendidikan: Dongduk Women’s University
  3. Makanan favoritnya adalah pasta krim keju
  4. Musim favoritnya yaitu musim semi
  5. Pria idamanya adalah Spiderman
  6. Dia berteman dengan Nara Hello Venus dan Seung Hee (ex- F-Dolls dan DIA)
  7. Ah Young didiagnosis memiliki acrophobia (perasaan takut seseorang dengan tempat tinggi, seperti tangga, roller coaster, pesawat terbang, lift, balkon atau rumah tingkat, atau cablecar)
  8. Dia mengaku tidak pernah minum al*ohol
  9. Dia mempunyai kemiripan dengan aktris Amerika, Billi Lourd
  10. Ah Young suka bermain basket
  11. Dia suka dengan mitologi Yunani dan Romawi kuno
  12. Ah Young kalau tidur matanya sedikit terbuka
  13. Dia adalah member Dal Shabet yang paling banyak pengalaman dalam hal akting
  14. Sejumlah drama ia pernah bintangi, seperti Someday, Ad Genius Lee Tae-baek, Jang Ok Jung, The Night Watchman, Love Frequency 37.2
  15. Ia juga pernah membintangi film lyar lebar, seperti No Breathing (2013), The Year of The Dog (2014)
  16. Nama fansclubnya adalah Ah-Lister

Woohee
Woohee

Nama Asli : Bae Woo Hee / 배우희
Nama Panggung : Woohee / 우희
Tanggal Lahir : 21 November 1991
Tempat Lahir : Busan, Korea Selatan
Posisi : Lead Vocal, Main Dancer
Tinggi :  164 cm
Tipe Darah : AB
Twitter : @heewoo91

Fakta Woohee :
  1. Woohee lahir di Busan, Korea Selatan
  2. Pendidikan: Dong-ah Institute of Media and Arts
  3. Sebelum bergabung dengan Happy Face Entertainment, Woohee bergabung dengan Medialine Entertainment
  4. Dia hampir debut dengan gru bernama “Viva Girls” dengan 5 anggota. Karena masalah finansial, grup tersebut gagal debut dan para membernya masing-masing keluar dan mendapat agensi baru
  5. Woohee resmi bergabung pada tanggal 24 Mei 2012 menggantikan Viki yang keluar dari grup
  6. Woohee resmi debut bersama dengan Dal Shabet saat comeback dengan album ‘Bang Bang’
  7. Dia memulai debut akting pada tahun 2013 lewat drama “Infinite Power”, dimana ia berperan sebagai Han Su ja
  8. Dia pertama kali menjadi pemeran utama dalam drama web berjudul “Everyday, New Face” tayang tahun 2016
  9. Grup favoritnya adalah BEAST
  10. Dia telah bermimpi menjadi penyanyi sejak kecil
  11. Dia berteman dengan Kyung Ri Nine Muses, Lime Hello Venus, Soyumi ex Kiss&Cry
  12. Banyank yang menganggap Woohee mirip dengan Kang Min Kyung (Dacvichi)

Subin
Subin

Nama Asli : Park Su Bin / 박수빈
Nama Panggung : Subin / 수빈
Tanggal Lahir : 12 Februari 1994
Tempat Lahir : Gwangju, Korea Selatan
Posisi : Maknae, Main Vocal
Tinggi : 175 cm
Berat : 50 kg
Tipe Darah : AB
Twitter : @dal_sooobin

Fakta Subin :
  1. Subin berasal dari Gwangju
  2. Pendidikan: Hanlim Multi Arts High School, Konkuk University
  3. Subin satu sekolah dengan Krystal f(x) dan lulus pada tahun yang sama
  4. Subin hobinya fotografi, bernyanyi, jalan-jalan
  5. Dia paling muda digrup
  6. Dia paling tinggi di grup
  7. Subin memiliki tahi lalat kecil di daerah dagunya
  8. Pada tanggal 23 Mei 2014, Subin dan manajernya mengalami kecelakaan mobil. Ia langsung dilarikan kerumah sakit, dimana ia harus dipoerasi dibagian kaki kanannya. Karena kejadian tersebut, Dal Shabet gagal comeback pada musim panas tahun 2014, lantaran Subin harus menjalani pemulihan
  9. Ia pernah menjadi came di drama Dream High, My Love From the Stars, Plus Nine Boys
  10. Subin adalah member pertama Dal Shabet yang debut solo
  11. Ia debut solo pada tanggal 20 Juni 2016 dengan album mini “This Place”
  12. Nama fansclubnya adalah Subinatic

Tahun Judul MV (Music Video)
2011 “Supa Dupa Diva”, “Bling Bling”
2012 “Hit U”, “Mr. BangBang”, “Hate Don’t Hate”
2013 “Be Ambitious”
2014 “B.B.B”
2015 “Joker”
2016 “Someone Like U”, “FRI. SAT. SUN”

Dari semua member, bias kamu di DAL SHABET siapa chingu?